Rabu 05 Jun 2024 16:36 WIB

Pegadaian Bentuk Wadah Bagi Perempuan Pengusaha 

Perempuan pengusaha diberikan pelatihan wirausaha.

 PT Pegadaian (Persero) melaksanakan aktivasi The Gade Women Community Center di Cimahi, Jawa Barat.
Foto: Pegadaian
PT Pegadaian (Persero) melaksanakan aktivasi The Gade Women Community Center di Cimahi, Jawa Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, CIMAHI -- PT Pegadaian (Persero) melalui Kanwil X Bandung memberdayakan perempuan pengusaha melalui pengembangan usaha dan kapasitas. Hal itu dilakukan Pegadaian Kanwil X Bandung dengan melaksanakan aktivasi The Gade Women Community Center yang terletak di kawasan Pegadaian Cabang Cimahi. 

Kepala Divisi Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan PT Pegadaian, Rully Yusuf, mengatakan program ini menjadi komitmen perusahaan dalam mendukung program UMKM naik kelas. Kegiatan aktivasi The Gade Women Community Center yang menjadi wadah bagi perempuan pengusaha ini dihadiri 30 peserta dari UMKM binaan PT Pegadaian Kanwil X Bandung. 

Baca Juga

Menurut dia, kegiatan ini sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan Nomor 5, yakni kesetaraan gender dengan memberdayakan semua perempuan. Dengan menyediakan pelatihan, sumber daya, dan dukungan yang penting bagi perempuan pengusaha. Pegadaian tidak hanya mendorong pertumbuhan ekonomi, tetapi juga memastikan bahwa perempuan memiliki kesempatan yang setara untuk meraih kesuksesan di dunia usaha.

"Kami bangga bisa berkontribusi pada tercapainya masa depan yang inklusif di Indonesia melalui berbagai inisiatif pemberdayaan perempuan. Pegadaian berusaha menjadi mitra yang dapat diandalkan bagi perempuan pengusaha dalam setiap langkah perjalanan mereka menuju kesuksesan," ujar Rully.

 

The Gade Women Community Center hadir dibentuk ekosistem pemberdayaan perempuan pengusaha yang komprehensif. Para perempuan pengusaha diberikan pelatihan mindset wirausaha yang bertujuan membangun mentalitas tangguh, disiplin, dan fokus pada tujuan untuk menjadi pengusaha yang sukses. 

Selain itu, mereka juga dibekali strategi dan teknik pemasaran online, pengelolaan keuangan digital, dan pemanfaatan teknologi untuk mengembangkan usaha.

Suhadi, Deputi Bisnis Area Bandung I PT Pegadaian menyampaikan, perempuan Indonesia adalah pilar penting dalam pembangunan bangsa dan Pegadaian percaya bahwa perempuan memiliki potensi luar biasa untuk menjadi pemimpin di dunia usaha. The Gade Women Community Center merupakan bukti komitmen Pegadaian dalam mendukung perempuan pengusaha untuk mencapai kesuksesan melalui pengembangan mindset dan bisnis digital.

Lebih lanjut, para peserta akan mendapatkan pemahaman dan panduan tentang pentingnya legalitas usaha serta cara mengurusnya. Peserta juga akan dibimbing dalam menyusun strategi dan rencana bisnis yang terarah dan terukur untuk mencapai target yang diinginkan. 

Informasi dan peluang permodalan yang sesuai dengan kebutuhan usaha juga akan diberikan, serta kesempatan untuk berjejaring dengan sesama perempuan pengusaha guna saling berbagi pengalaman, informasi, dan peluang baru.

 

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement